Ciampea ada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Ciampea adalah salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kecamatan ini sangat identik dengan perbukitan kapurnya. Selain itu, daerah ini juga banyak ditemukan benda-benda purbakala. Kecamatan ini terdapat 13 desa/kelurahan. Diantaranya, Bojong Jengkol, Bojong Rangkas, Benteng, Ciampea Udik, Ciampea, Cibadak, Cibanteng, Cibuntu. Selain itu ada juga Kelurahan Cicadas, Dihideung Ilir, Cihideung Udik, Cinangka, dan juga Tegal Waru.

Kota ini cukup ramai dilintasi para wisatawan, ini karena jalur Ciampea ini merupakan pintu masuk ke sejumlah destinasi wisata menarik yang ada di Bogor dan sekitarnya. Ada banyak destinasi wisata yang ditawarkan, seperti Gunung Salak Endah, Bukit KapurCiampea, ada juga wisata sejarah berupa petilasan sejarah yang ada di Ciaruteun. Sedangkan di Ciampea sendiri juga terdapat wisata yang cukup menari yakni anda bisa datang ke desa wisata Cinangneng yang ada di sana. Desa wisata ini terdapat di Desa Cihideung Udik.

Wisata ke Ciampea

Jika anda berkunjung ke desa ini, anda akan disuguhkan dengan kehidupan sebagai petani. Mulai dari menanam padi, membajak sawah, memanen. Selain itu ada juga kesenian tradisional yang tidak kalah menariknya. Tetapi, kalau anda ingin mengunjungi tempat wisata lain, kami akan berikan sejumlah referensi untuk liburan anda. Untuk tempat wisata yang menjadi favorit para wisatawan ada CurugCiampea. Meski menggunakan nama Ciampea, sebenarnya curug ini berada di Kecamatan Tenjolaya yang tidak lain kecamatan baru hasil pemekaran KecamatanCiampea.

Adanya perpaduan antara alam yang masih asri dan juga air terjun memberikan sensasi tersendiri bagi anda saat berada di sana. Tidak hanya menyegarkan, berada di curug ini bisa melepaskan penat dan mengembalikan pikiran anda menjadi lebih segar. Tempat ini cukup ramai dikunjungi oleh para wisatawan. Tidak hanya saat liburan saja, tetapi pada hari-hari biasa masih banyak wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan alam dan air terjunnya. Bahkan, karena keindahan dan kejernihan airnya, curug ini juga mendapat sebutan lain yakni Green Lagoon. Tertarik untuk datang?…

kota ciampea

Tentang situs kami lainnya bisa lihat di layanan aqiqah, perlengkapan haji dan jual batik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *